Kaskus Luncurkan logo dan fitur baru

Kaskus Luncurkan Logo dan Fitur BaruJakarta,Terkiniberita.net - Komunitas online dan situs yang memperkenalkan transaksi jual beli melalui website, Kaskus, meluncurkan logo dan fitur baru.
"Kami ingin mencoba mencari personaliti dan values. Kami ingin lebih real, lebih relevan kepada user," kata Ronny Sugiadha, Chief Marketing Officer Kaskus, dalam temu media yabg bertepatan dengan Social Media Week 2015, di Jakarta, Kamis.
Dalam presentasinya Ronny menjelaskan penggantian logo Kaskus setelah 15 tahun ini mempertimbangkan tiga hal yakni Perfection, di mana Kaskus ingin menyempurnakan situsnya, Unity di mana Kaskus dibangun oleh komunitas penggunanya sendiri dan Courage di mana Kaskus merupakan forum untuk mengungkapkan ide di dunia nyata.
"Keberadaan Kaskuser merupakan inti dari eksistensi Kaskus, sehingga kami akan fokus dalam mengedepankan kenyamanan dan kemudahan Kaskuser," ujar Ronny.
"Kaskus berharap dapat terus memenuhi kebutuhan informasi Kaskuser dan menjadi platform bagi mereka yang ingin mulai untuk menjadi entrepreneur melalui forum jual beli," tambahnya.
Kaskus memperkenalkan fitur baru dalam Forum Jual Beli (FJB) yang memberikan informasi produk secara detail serta visualisasi yang menarik juga terstruktur, seperti quick review, more from sellers, serta sold out dan got it stamp yang akan mempermudah transaksi jual beli Kaskuser.
Kaskus juga memperkenalkan fitur baru dalam Forum yakni penambahan archive dalam konten Hot Thread, link rekomendasi bagi para Kaskuser, juga penyempurnaan fitur pencarian guna memudahkan Kaskuser dalam mencari berbagai konten menarik di Kaskus.
"Kami ingin sesuatu yang lebih dan ingin memuaskan bagi Kaskuser yang sudah lama dan Kaskuser yang baru akan bergabung," kata Ardyanto Alam, Head of Product Management.
"Selain ingin mengikuti perkembangan jaman, perubahan ini sehubungan dengan efisiensi dan user experience yang ingin kami berikan kepada pengguna," pungkasnya.
no image
Item Reviewed: Kaskus Luncurkan logo dan fitur baru 9 out of 10 based on 10 ratings. 9 user reviews.
Emoticon? nyengir

Berkomentarlah dengan Bahasa yang Relevan dan Sopan,komentar sesuai berita dan link.. #Salam Admin Terkiniberita.net! ^_^

Komentar Terbaru

Just load it!